Klinik Kecantikan, - Tak hanya membuat wajah terlihat lebih cantik, bibir merah juga pastinya akan membuat kita terlihat lebih menarik. Sayangnya, nggak semua orang dianugerahi dengan bibir cerah alami. Masih banyak orang yang memiliki bibir hitam. Bibir hitam sendiri bisa dikarenakan oleh banyak faktor, seperti genetik, gaya hidup yang kurang sehat, atau paparan sinar matahari yang berlebihan. Nah, ada caranya kok biar bibir hitammu tetap terlihat sehat. Baca caranya dibawah ini yuk!
1. Eksfoliasi Bibir
Selain faktor yang disebutkan di atas, bibir hitam juga bisa dikarenakan oleh sel kulit mati yang menumpuk atau residu lipstik yang kadang tidak sempurna dibersihkan. Untuk itu, penting untuk rutin mengeksfoliasi bibir agar bibir terlihat lebih cerah dan juga halus.
2. Menggunakan Lipbalm Atau Madu Sebelum Tidur
Walaupun terlihat sepele, menggunakan lipbalm sebelum tidur bisa membuat bibirmu jadi lebih cantik lho. Sebagai pengganti lipbalm, kamu juga bisa menggunakan madu yang telah dikenal mampu membuat bibir menjadi lebih merah.
3. Gunakan lipbalm dengan kandungan SPF
Untuk kegiatan sehari-hari, pastikan kamu juga memakai lipbalm yang mengandung SPF. Ini akan melindungi bibirmu agar nggak menjadi gelap saat terekspos sinar matahari.
4. Rajin Mengonsumsi Buah Dan Sayur
Sudah bukan rahasia lagi kalau buah dan sayuran memiliki segudang manfaat untuk tubuh. Tak hanya bisa membuat tubuh lebih sehat, zat yang terdapat dalam buah dan sayuran bisa mencerahkan wajah dan juga bibir lho. Jadi, pastikan kamu memasukkannya dalam menu makanmu yah.
Demikian informasi yang dapat kami bagikan untuk Anda sekalian, Kami berharap informasi ini dapat bermanfaat dan menjadi solusi untuk permasalahan Anda. Terima kasih sudah membaca dan nantikan informasi kami lainya hanya di sini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar